Kamis, 14 April 2011

Sinopsis: 49 Days ( Drama Korea )



Shin Ji Hyun adalah seorang wanita yang memliki kehidupan sempurna. Ia memiliki segalanya: wajah cantik, keluarga yang kaya dengan kehidupan yang bahagia, seorang tunangan yang tampan dan sangat mencintainya serta sahabat-sahabat yang setia mengikutinya. Namun kehidupannya berubah drastis saat ia mengalami kecelakaan lalu lintas. Ia diberi kesempatan untuk dapat hidup dengan syarat bisa menemukan 3 orang yang menangis untuknya dengan hati yang tulus. Ia harus mengumpulkan air mata 'tulus' itu dalam waktu 49 hari. 

Di sisi lain seorang wanita yang hidup tanpa arah dan tujuan, Song Yi Kyung, ia menjalani hidup dengan hampa tanpa tujuan. Tidur di siang hari dan bekerja sebagai kasir di swalayan 24 jam di malam harinya. Untuk dapat melaksanakan misinya, Ji Hyun meminjam tubuh Yi Kyung di siang hari dan hidup sebagai arwah di malam hari. Sesosok Scheduler ( baca: malaikat maut ) mengawasi setiap apa yang dilakukannya. Kehidupan Ji Hyun menjadi begitu berat karena ia harus mulai menghidupi dirinya sendiri, hal yang tak mungkin ia lakukan saat hidup. Untunglah seorang teman di masa lalu yang selama ini selalu memusuhinya justru menjadi penolong di saat-saat terberat dalam hidupnya. Dia adalah Han Kang.



Dalam kehidupan 'lainnya' ia menemui kenyataan pahit ternyata tunangannya, Kang Min ho tidak sebaik sikap dan perilakunya. Diluar dugaan ternyata tunangannya itu telah  berselingkuh bahkan bersekongkol dengan sahabatnya sendiri, In Jung. Mereka berdua merencanakan sesuatu yang buruk terhadap harta keluarga Ji Hyun. Min ho dan In Jung yang telah begitu dipercaya oleh keluarga Ji Hyun justru menggunakan kesempatan untuk mencuri harta mereka. Dengan menggunakan tubuh Yi Kyung, Ji Hyun berusaha mati-matian mempertahankan keluarganya dari niat buruk tunangan dan sahabatnya itu

 Drama ini sekarang sudah selesai tayang di Korea, episodenya berakhir di angka 20 ^_^. Jadi mungkin masih bakalan lama untuk bisa sampai di Indonesia...( kalo sampai siih...^^). Tapi kelihatannya ceritanya bakal seru dan rumit ketika ternyata Kang Min ho mulai tertarik dengan Yi Kyung yang dirasuki Ji Hyun, dan terjadilah cinta segi empat khas Korea antara yi Kyung, Han Kang, Min ho dan In Jung....Oh ya satu lagi Seo Woo...yang ternyata menyukai Han Kang.. :)


Ada banyak sekali kejutan dalam Drama yang satu ini. Ternyata Scheduler adalah Song Yi Soo, pria yang dicintai Yi Kyung ketika masih hidup sebagai manusia. Song Yi Kyung ternyata adalah kakak Ji Hyun , Shin Ji Min, yang pernah hilang pada masa kanak-kanak. Dan yang lebih mengejutkan ternyata air mata ketiiga yang didapatkan oleh Ji Hyun adalah airmata...Shin In Jung, sahabat yang selama ini telah menghianatinya. Selain itu akhir dari cerita 49 days cukup berurai dengan air mata. Setelah menyelesaikan misi 49 hari-nya Shin Ji Hyun tetap menemui kematiannya. Inti perjalanan 49 hari itu sebenarnya untuk mengembalikan keadaan sesuai dengan yang seharusnya. Ayahnya mendapatkan kembali perusahaan yang hampir bangkrut , Kang Min Ho yang diam-diam mengorbankan diri demi perusahaan setelah mulai menyadari cintanya pada Shin Ji Hyun yang ada dalam tubuh Yi Kyung, dan Shin Yi Kyung kembali menemukan keluarga dan kehidupannya.

Jadi intinya, tokoh utama dalam cerita ini adalah  Shin Yi Kyung...hmmmm,,benar-benar sebuah alur cerita yang luar biasa, unpredictable dan sangat jenius. Seperti biasa, semua jawaban di drama Korea selalu akan kita dapatkan secara komplet di akhir cerita...so....jawangan lewatkan cerita ini yaaa... :)

Video untuk 49 Days

Tidak ada komentar:

Posting Komentar